Resep Mudah Usir Semut dengan Ramuan Alami di Rumah

Resep Mudah Usir Semut dengan Ramuan Alami di Rumah
Sumber :

Kabar Prima –Siapa sangka, membuat ramuan pengusir semut ternyata sangat mudah dan cukup efektif? Dijamin kalau semut liat ramuan ini, langsung ketar-ketir dan kabur tanpa ampun.

Ramuan ini sangat simple banget, cocok buat kamu coba bikin sendiri di rumah demi bebas dari gangguan semut. Hanya perlu dicampur sekali aja, langsung bisa bikin para semut nggak pede lagi ngelewatin rumah kita.

Nah, berikut ini cara bikin ramuan pengusir semut yang bisa kamu praktekin. Dilansir dari YouTube @tukangab, bahan-bahan dan caranya sangat gampang dipersiapkan.

 

Bahan-bahan:

- 1 gelas kecil

- Air bersih sekitar 20 ml

- Garam (dua sendok)

- Cairan sabun pencuci piring (dua sendok)

- Detergent bubuk (dua sendok)

- Sendok

- Botol semprot

Cara Membuat:

1. Siapkan gelas kosong dulu ya.

2. Masukkan dua sendok garam ke dalam gelas tersebut.

3. Tuang air sekitar 20 ml, jangan terlalu banyak biar lebih konsisten.

4. Tambahkan dua sendok cairan sabun pencuci piring ke dalam campuran itu.

5. Masukkan juga dua sendok detergent bubuk.

6. Aduk rata sampai semua bahan benar-benar tercampur sempurna.

7. Setelah rata, tuangkan cairan ramuan ini ke dalam botol semprot.

8. Semprotkan ramuan di tempat-tempat yang sering dilalui semut, seperti lubang semut, sudut dapur, atau jalur masuk mereka.

9. Dalam waktu singkat, semut pasti bakalan minggat dan nggak mau kembali lagi!

Semoga metode ini membantu banget ya! Jadi nggak perlu beli produk anti-semut yang mahal-mahal, cukup buat sendiri ramuan ini dan nikmati hasilnya dengan nyaman. Selamat mencoba!


Cek info lifestyle, tips & trik sehari-hari, dan tren viral terkini di kabarprima.id. Cari rekomendasi film seru dan inspirasi gaya hidup modern hanya di Kabar Prima. Untuk kamu yang ingin update terus soal hiburan dan hal-hal kekinian, jangan lupa kunjungi kabarprima.id setiap hari!